Tribun Pekanbaru - Minggu, 2 Desember 2012 12:47 WIB
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Ternyata, produk kue rumahan dapat bersaing dengan produk sejenis yang sudah punya brand atau nama. Tak jarang produk kue rumahan lebih mendapatkan tempat di hati konsumen. Satu contohnya adalah produk rumahan Faila's Kitchen, beralamat di Kompleks Beringin Indah Jl Cengkeh No 382 Arengka- Pekanbaru.
Meskipun belum dua tahun memasarkan produknya, tetapi sudah banyak dikenal masyarakat. Tidak hanya di Riau bahkan di luar Riau ada juga yang menjadikannya sebagai oleh-oleh.
"Selain Pekanbaru, kabupaten lain seperti Bengkalis, Duri, Dumai, Siak, Rengat, Tembilahan ada yang pesan. Bahkan Pulau Jawa sebagai oleh-oleh yang diorder oleh teman-teman saya. Pesannya bisa melalui jejaring media sosial, seperti di facebook : Mayashinta79@yahoo.com dan twitter: @Failaskitchen," ujar pemilik Faila's Kitchen, Maya Shinta kepada Tribun.
Berbagai jenis kue sudah banyak dibuatnya. Berawal dari konsumsi keluarga kini sudah menjadi konsumsi publik. Diakui Maya, ia tak berhenti berkreasi menghasilkan karya-karya terbaru. Seperti saat ini, salah satu yang menjadi kreasi terbarunya adalah Brownies Kukus Ubi Manis Ungu.
Dikatakan Shinta, ia tertarik menggunakan ubi jalar ungu karena banyak khasiat yang tergantung di dalamnya. Meski jenis makanan ini terkesan kampungan, namun manfaat yang dikandungnya melebihi makanan modern yang ada di perkotaan, karena pigmen warna ungu pada ubi tersebut bermanfaat sebagai antioksidan. Karena ubi ungu dapat menangkal racun, oksidasi dalam tubuh, dan juga menghambat penggumpalan sel-sel darah.
Ubi ungu juga merupakan sumber karbohidrat dan sumber kalori yang cukup tinggi. Selain itu, ubi yang rasanya manis ini mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin B1, dan riboflavin. Sedangkan mineral dalam ubi ini di antaranya mengandung zat besi dan kalsium. "Varian baru ini murah, meriah dan baik untuk kesehatan," sebut Shinta.
Brownis ubi ungu ini diolah dengan dikukus oleh Shinta. Kemudian di atasnya diberi toping. Ada toping kacang kenari, keju, kismis, dan original. Tersedia ukuran biasa dan cup. "Untuk saat ini, masih brownis. Ke depan tidak menutup kemungkinan akan dibuat jenis kue lainnya seperti cake, puding, kue ulang tahun dan lainnya," kata Shinta.
Sementara itu, untuk bahan baku yang digunakan merupakan bahan yang berkualitas utama. Untuk pewarna makanan misalnya menggunakan pewarna yang bagus dan aman di konsumsi. Bahkan ia langsung mengordernya dari Jakarta. "Biarlah harganya sedikit lebih mahal, tetapi benar-benar aman dikonsumsi. Karena bukan hanya konsumen yang makan, saya juga turut merasakannya. Jadi benar-benar diperhatikan kualitasnya," jelas Shinta.
Tidak hanya dari bahan baku, wadah yang digunakan untuk membuat kue juga sangat diperhatikan kebersihannya. "Kebersihan wadah yang digunakan sangat saya perhatikan kebersihannya. Karena akan berpengaruh kepada tingkat kehiginisan makanan," pungkasnya. (Vin)
Anda sedang membaca artikel tentang
Bisa Order Brownies Ubi Ungu Faila's Kitchen Via FB dan Twitter
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2012/12/bisa-order-brownies-ubi-ungu-failas.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bisa Order Brownies Ubi Ungu Faila's Kitchen Via FB dan Twitter
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bisa Order Brownies Ubi Ungu Faila's Kitchen Via FB dan Twitter
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar