Tayangan TV Picu Kerusuhan di Penjara Venezuela

Written By Unknown on Sabtu, 26 Januari 2013 | 12.47

Tribun Pekanbaru - Sabtu, 26 Januari 2013 12:19 WIB

TRIBUNPEKANBARU.COM, VENEZUELA-Setidaknya 50 orang tewas dalam kerusuhan di penjara di Venezuela bagian barat, seperti disampaikan oleh staf rumah sakit.

Kerusuhan itu dipicu oleh tayangan berita media lokal yang menyebutkan tentara telah dikirim ke penjara Uribana di Barquisimeto untuk mencari senjata, kata Perdana Menteri Iris Varela.

Direktur rumah sakit Ruy Medina mengatakan kepada kantor berita AFP bahwa sekitar 90 orang terluka dan sebagian besar karena tembakan.

Para korban tewas termasuk tahanan, penjaga dan pekarja penjara.

Koodinator organisasi non pemerintah "Jendela untuk kebebasan" yang membela hak-hak para tahanan, Carlos Nieto Palma mengatakan kepada BBC Mundo bahwa jumlah korban tewas kemungkinan bertambah.

"Apa yang menjadi prosedur normal di seluruh penjara berakhir menjadi sebuah bentrokan antara Penjaga Nasional (tentara) dan tahanan," kata dia.

Dia menambahkan bahwa organisasinya menggolongkan penjara Uribana sebagai tempat yang paling berbahaya di negara tersebut, dilihat dari catatan kekerasan yang pernah terjadi disana.

Penjara Venezuela menjadi tempat persenjataan dan narkoba.

Wartawan BBC Sarah Grainger melaporkan dari ibukota, Caracas, bahwa para tahanan mendengar mengenai pencarian senjata di penjara tersebut dari pemberitaan di media. Mereka menunggu pasukan pengamanan nasional tiba di tempat tersebut.

Diperkirakan bahwa pencarian itu bertujuan untuk melucuti senjata milik kelompok kriminal yang menjadi tanahan dan telah direncanakan sejak lama, seperti dilaporkan oleh Grainger.

Belum ada konfirmasi resmi mengenai kerusakan akibat kerusuhan di penjara Uribana, tetapi pemerintah mengatakan akan melakukan penyelidikan. (BBC)


Anda sedang membaca artikel tentang

Tayangan TV Picu Kerusuhan di Penjara Venezuela

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/01/tayangan-tv-picu-kerusuhan-di-penjara.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tayangan TV Picu Kerusuhan di Penjara Venezuela

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tayangan TV Picu Kerusuhan di Penjara Venezuela

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger