DPC Gerindra Pekanbaru Sayangkan Walikota Tak PAW Dasrianto

Written By Unknown on Selasa, 12 Maret 2013 | 12.47

Tribun Pekanbaru - Selasa, 12 Maret 2013 11:33 WIB

Laporan: Raya Nainggolan

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU

- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Pekanbaru menyesalkan sikap Walikota Pekanbaru, Firdaus MT yang tak bersedia memproses rekomendasi pergantian antarwaktu anggota DPRD Pekanbaru, Dasrianto.  Meski pengajuan PAW sudah dilayangkan sejak Maret 2012 silam, namun hingga saat ini, Firdaus enggan meneken surat tersebut.

Rekomendasi Walikota diperlukan sebagai salah satu syarat PAW, sebelum Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan calon pengganti, berdasarkan pengajuan Partai Gerindra.

"Kami menilai bahwa Walikota Firdaus MT sudah bertindak subjektif dengan tidak memproses PAW yang sudah kami layangkan sejak tahun lalu. Kami curiga apa motivasinya. Padahal, seluruh persyaratan sudah dipenuhi," kata Taufik Arrakhman, kuasa hukum Ketua DPC Gerindra Kota Pekanbaru, Esweli, Selasa (12/3).

Ia menjelaskan, tidak ada lagi yang mengganjal PAW tersebut. Secara kepartaian,
Dasrianto sudah satu tahun lalu dipecat dari keanggotaan. Kartu tanda anggota partai sudah ditarik DPP Gerindra karena dinilai melanggar AD/ ART Partai.

Proses pengajuan PAW pun sudah sesuai prosedural. Gerindra mengajukan PAW melalui DPRD Kota Pekanbaru, di mana Badan Kehormatan DPRD Pekanbaru sudah merampungkan hasil investasi dan penelurusan kelayakan PAW.

"Proses di DPRD sudah tuntas, lengkap dan tidak ada persoalan. Sekarang bola mati di kaki Walikota Pekanbaru. Di luar adanya kasus sabu-sabu yang sudah divonis hakim, PAW itu sudah memenuhi ketentuan," kata Taufik.

Menurut Taufik, dengan adanya vonis kasus sabu-sabu yang menimpa Dasrianto, maka sudah seharusnya Walikota Firdaus MT tak lagi menahan proses PAW tersebut.

"Kepastian hukum harus ditegakkan. Kalau Walikota justru tak mengindahkannya, maka kepada siapa lagi rakyat akan percaya," kata Taufik. (ran)


Anda sedang membaca artikel tentang

DPC Gerindra Pekanbaru Sayangkan Walikota Tak PAW Dasrianto

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/03/dpc-gerindra-pekanbaru-sayangkan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

DPC Gerindra Pekanbaru Sayangkan Walikota Tak PAW Dasrianto

namun jangan lupa untuk meletakkan link

DPC Gerindra Pekanbaru Sayangkan Walikota Tak PAW Dasrianto

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger