Tribun Pekanbaru - Sabtu, 20 April 2013 11:39 WIB
"Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di Tanjung Leban sudah merembet ke lahan HTI PT Arara Abadi (Sinar Mas Forestry Grup). Tanaman akasia milik perusahaan tersebut sudah dilalap si jago merah," sebut Jaafar Arif, Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBD-Damkar) Bengkalis.
Apalagi, lanjutnya kondisi cuaca saat ini tidak menentu, angin sering berubah-rubah membuat api merembet di atas lahan gambut kesembarang tempat.
Menurutnya, upaya pemadaman yang dilakukan terdiri dari petugas BPBD-Damkar, Regu Pemadam Kebakaran (regdam) PT Arara Abadi, Masyarakat Peduli Api (MPA) di Tanjung Leban dan Desa Sepahat.
"Tidak kurang 200 personil saat ini sudah diterjunkan ke lokasi kebakaran memadamkan api," katanya.
Diakui Jaafar, pihaknya melakukan peninggian permukaan tanah, dengan menutup dua unit kanal yang ada di lokasi kebakaran. Pemadaman melalui bom air dengan helikopter tidak dapat dilakukan, karena ketebalan kabut yang menganggu jarak pandang.
Sementara itu, kebakaran lahan yang terjadi kecamatan Bengkalis sejak Senin (15/4) lalu sudah mulai berangsur padam.
Meski si jago merah sudah bisa dijinakkan di kecamatan Bengkalis, namun pada Jumat (19/4) sejak pagi hingga sore, kabut tebal masih menyelimuti udara.
Kabut tebal tersebut mulai mempengaruhi jarak pandang pengemudi kendaraan serta jalur pelayaran di Selat Bengkalis hingga perairan Dumai dan Kabupaten Kepulauan Meranti,Riau.
"Kebakaran lahan yang terjadi sejak lima hari lalu di desa Senggoro, Air Putih, Penampi, Wonosari Kecamatan Bengkalis sudah dapat dipadamkan. Namun dampak dari kebakaran tersebut menyisakan kabut asap tebal di hampir seluruh wilayah kabupaten Bengkalis," tutupnya.(ant)
Anda sedang membaca artikel tentang
Kebakaran Lahan Bengkalis Capai 500 Hektar
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/04/kebakaran-lahan-bengkalis-capai-500.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Kebakaran Lahan Bengkalis Capai 500 Hektar
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Kebakaran Lahan Bengkalis Capai 500 Hektar
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar