Tribun Pekanbaru - Kamis, 18 April 2013 12:10 WIB
Nasib sial keempat penjahat jalanan tersebut tidak sampai disitu saja. Usai terjengkang setelah menabrak tiang listrik, mereka juga dihajar habis-habisan oleh massa. Keempatnya pun digiring ke Mapolsektro Cengkareng dalam keadaan babak belur.
Kanit Reskrim Polsektro Cengkareng, Ajun Komisaris Khoiri pada Kamis pagi menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 01.00. Kala itu, korban yang bernama Ariswan Effendy (21) sedang buang air kecil di pinggir jalan sembari memegang ponsel. "Keempat tersangka mengatakan bahwa mereka memang sudah mengincar korban," kata Khoiri.
Lanjut Khoiri, keempat pelaku yang berboncengan pada satu sepeda motor itu lalu menghampiri Ariswan. Dua diantaranya, yakni John dan Randi, turun dari sepeda motor dan menodongkan pisau ke pinggang Ariswan. "Mereka meminta ponsel dan dompet korban," kata Khoiri.
Ketakutan, Ariswan yang tercatat sebagai warga Kalideres, Jakarta Barat itu pun menyerahkan ponsel dan dompetnya. Usai mendapatkan barang-barang Ariswan, John dan Randi pun kembali naik ke sepeda motor.
Baru saja hendak tancap gas, Ariswan berteriak minta tolong. "Teriakan korban pun mengundang perhatian beberapa orang yang ada di sekitar lokasi. Keempat penjahat pun berusaha melarikan diri," kata Khoiri.
Lanjut Khoiri, karena panik dan tidak bisa menjaga keseimbangan, motor bebek yang dikendarai para penodong pun mulai kehilangan kendali. "Karena kapasitas penumpangnya terlalu banyak, mereka jadi tidak bisa mengendalikan diri. Akhirnya mereka nabrak tiang," ujar Khoiri. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Panik Dikejar Massa, 4 Jambret Tabrak Tiang Listrik
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/04/panik-dikejar-massa-4-jambret-tabrak.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Panik Dikejar Massa, 4 Jambret Tabrak Tiang Listrik
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Panik Dikejar Massa, 4 Jambret Tabrak Tiang Listrik
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar