AS Bokiot Olimpiade Musim Dingin Jika Rusia Beri Suaka Snowden

Written By Unknown on Kamis, 18 Juli 2013 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, MOSCOW - Senator Amerika Serikat (AS), meminta Pemerintah memboikot pelaksanaan Olimpiade Musim Dingin 2014 di Rusia, karena sikap Rusia yang berusaha melindungi buronan, Edward Snowden.

Lindsey Graham, Senator Republik AS, mengatakan Pemerintah AS harus memboikot Olimpiade Musim Dingin 2014 di Rusia jika Moskow memberikan suaka kepada Snowden.

"Saya akan mengirimkan sinyal yang paling tes ke Rusia," ujar Senator daerah pemilihan Selatan Carolina tersebut, seperti dikutip dari Upi.com, Kamis (18/7/2013).

Menurutnya jika Rusia memberikan suaka kepada Snowden, maka itu merupakan tamparan keras ke wajah AS. "Jka mereka memberikan orang ini suaka, itu merupakan pelanggaran aturan hukum seperti yang kita kenal dan merupakan tamparan ke wajah Amerika Serikat," katanya.

Namun Gedung Putih, pemboikotan pelaksanaan Olimpiade Musim Dingin 2014 merupakan ide yang buruk. "Itu bukan salah satu yang menjadi masalah sekarang, karena kita terlibat dengan Rusia dan pemerintah lainnya dalam mewujudkan resolusi positif terhadap hal ini," tutur Sekretaris Pers Gedung Putih, Jay Carney.

Ketua DPR AS dari Republik, John Boehner, juga berpendapat sama, menurutnya usulan Graham, merupakan sebuah kesalahan.

"Saya cinta Senator Graham, kami sudah berteman dekat selama 20 tahun. Tapi saya pikir dia salah. Mengapa kita ingin menghukum atlet AS yang telah berjuang berlatih selama tiga tahun untuk bersaing di Olimpiade hanya untuk pengkhianat negara? "

Komite Olimpiade AS, juga mengemukakan pendapat yang sama. "Jika ada pelajaran yang bisa dipelajari dari boikot Amerika tahun 1980, itu adalah bahwa pemboikotan Olimpiade tidak berguna sama sekali," ujar juru bicara Komite Olimpiade AS, Patrick Sandusky dalam sebuah pernyataan.

Sementara itu Snowden telah mengajukan suaka sementara ke Rusia, sebagai pijakan untuk memperoleh suaka di salah satu negara Amerika Selatan yang telah menawarkannya suaka. Menurut kuasa hukumnya setelah sejumlah surat-surat legal ditandatangani Snowden dapat meninggalkan zona transit sementara di Moscow, Rusia. (upi.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

AS Bokiot Olimpiade Musim Dingin Jika Rusia Beri Suaka Snowden

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/07/as-bokiot-olimpiade-musim-dingin-jika.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

AS Bokiot Olimpiade Musim Dingin Jika Rusia Beri Suaka Snowden

namun jangan lupa untuk meletakkan link

AS Bokiot Olimpiade Musim Dingin Jika Rusia Beri Suaka Snowden

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger