Mendikbud: Siswa yang Terlibat Asusila tak Perlu Diberhentikan

Written By Unknown on Sabtu, 26 Oktober 2013 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh angkat bicara terkait kasus asusila yang melibatkan para pelajar SMP Negeri 4 Jakarta Pusat.

Saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (25/10/2013), dirinya mengakui belum mengetahui secara persis alur perkembangan kasus asusila tersebut.

Kalaupun benar perbuatan asusila itu dilakukan di sekolah, Nuh menilai perlu ada sanksi. Hanya, Nuh tidak mendukung sanksi mengeluarkan siswa untuk kasus semacam itu.

"Saya menghindari sanksi DO (drop out). Kalau dia dikeluarkan, terus dia sekolah di mana? Jadi kalau semuanya salah dikeluarkan, terus yang nampung siapa? Itu sama saja hanya memindahkan persoalan. Oleh karena itu, sebisa mungkin tidak dikeluarkan," kata Nuh.

Nuh juga tidak sepakat hanya pihak sekolah yang disalahkan, ketika terjadi penyimpangan siswa. Di sekolah, siswa hanya sekitar 8 jam. Jadi, kata dia, orangtua juga mesti bertanggung jawab.

Ke depan, Nuh menilai pengawasan di sekolah perlu diperketat. Misalnya, dipasang kamera pengawas. Perlu juga ditingkatkan pendidikan keimanan dan budi pekerti. "Saya ajak untuk sosialisasikan tentang pentingnya berpegang teguh moralitas," pungkasnya.

Seperti diberitakan, kasus asusila yang dilakukan pelajar SMP 4 terungkap setelah orangtua siswi melaporkan bahwa anaknya dipaksa berhubungan intim dengan seorang temannya.

Perbuatan asusila pun direkam dan disaksikan para pelajar lain. Namun, berdasarkan rekaman video, Kepolisian menilai tidak ada unsur pemaksaan. Kasus itu masih diusut Kepolisian. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Mendikbud: Siswa yang Terlibat Asusila tak Perlu Diberhentikan

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/10/mendikbud-siswa-yang-terlibat-asusila.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Mendikbud: Siswa yang Terlibat Asusila tak Perlu Diberhentikan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Mendikbud: Siswa yang Terlibat Asusila tak Perlu Diberhentikan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger