Akli Anwar Terpilih Pimpin Imapasbar

Written By Unknown on Senin, 18 November 2013 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, PADANG - Peserta musyawarah besar (mubes) lanjutan Ikatan Mahasiswa Pasaman Barat (Imapasbar) Kota Padang 2013, akhirnya memercayakan tampuk kepemimpinan pada Akli Anwar P setelah mengungguli Novi Hendri, dalam pemilihan yang berakhir voting, Minggu (17/11/2013). Akli berhasil meraih 270 suara, menggungguli Novi yang baru memeroleh kepercayaan 140 suara pendukungnya.

"Terima kasih atas kepercayaan semua rekan-rekan. Tak ada pihak yang menang atau kalah. Ini semua merupakan kemenangan mahasiswa Pasbar, demi kemajuan kampung halaman kita nantinya," ungkap Akli usai terpilih dalam mubes yang digelar di aula gedung Pramuka, Jl Pramuka Raya, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, kemarin.

Pernyataan Akli ini, senada dengan tema Mubes, "Konektifitas Mahasiswa melalui Konsolidasi Organisasi untuk Kemajuan Pasaman Barat." Mubes lanjutan yang yang diikuti ratusan mahasiswa asal Pasbar yang tengah menuntut ilmu di berbagai perguruan tinggi di Padang itu, berlangsung lancar.

Sementara, salah senior Imapasbar, Aguswanto mengharapkan, ketua terpilih bisa memberikan kontribusi lebih nyata lagi pada kampung halaman. Selain itu, juga bisa membangun komunikasi dengan elemen mahasiswa di berbagai kampus yang ada di Padang.

"Sebagai intelektual muda, Imapasbar harus mampu menjaga komunikasi dengan senior dan pemerintah daerah tempat kita berasal, demi menyumbangkan kontribusi positif bagi pembangunan Pasbar khususnya dan Sumbar pada umumnya," ujar Aguswanto.

Selain itu, Aguswanto meminta, ketua terpilih segera melakukan konsolidasi organisasi. Dengan begitu, kepengurusan yang baru bisa segera dibentuk untuk kemudian dilantik. "Komposisi pengurus nanti, harus bisa bekerja efektif demi percepatan kemajuan Pasbar dari daerah lainnya di Sumbar ini," terangnya.

Sementara, Ketua Imapasbar demisioner, Madri Nasution mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Pasbar, yang telah banyak membantu kegiatan mubes ini. Selain itu, Madri juga mengucap terima kasih pada Ketua Komisi III DPRD Sumbar dari Fraksi Partai Golkar, Yulman Hadi yang juga berperan aktif menyukseskan mubes ini.

"Juga terima kasih kami ucapkan pada senior Imapasbar, Eka Andria Putra, Aguswanto, Yandri dan pihak lainnya yang tak dapat disebutkan satu persatu," terang Madri. (rls)


Anda sedang membaca artikel tentang

Akli Anwar Terpilih Pimpin Imapasbar

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/11/akli-anwar-terpilih-pimpin-imapasbar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Akli Anwar Terpilih Pimpin Imapasbar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Akli Anwar Terpilih Pimpin Imapasbar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger