Kelompok Tani Seroja Pangkalan Pisang Panen Perdana

Written By Unknown on Jumat, 15 November 2013 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, SIAK - Kelompok Tani (Poktan) Seroja Desa Pangkalan Pisang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak melakukan panen di lahan salah satu anggota Poktan Seroja, Selasa (12/11) lalu. Pada kesempatan tersebut hadir Community Development (CD) Program Koordinator Hartjahjo Ariawan, CD Koordinator Region Siak, Suroso, dan CD Officer Dainar Rifai.

Ialah Rasita, Ketua Poktan Seroja yang berkesempatan memanen hasil kebunnya dengan dibantu oleh anggota lainnya. Dari panen perdana tersebut, ia berhasil mengumpulkan 450 kilogram (kg) Mentimun, 150 kg Terong, dan 120 kg Kacang Panjang. "Hasil panen kali ini Alhamdulillah lumayan baik," ujar Rasita disela-sela acara panen tersebut.

Jika ditotalkan keseluruhan hasil panen saat itu dalam bentuk rupiah, maka jumlahnya mencapai dua  juta rupiah lebih. Ini baru sekali panen, tiap minggu kan kita panen terus," ujar Rasita.

Poktan Seroja merupakan salah satu poktan binaan PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang dibina sejak awal 2013 lalu. Kelompok ini memiliki anggota sebanyak 10 orang petani. Poktan Seroja sendiri saat ini mengelola lahan milik desa seluas 3,5 Hektar.
Di lahan tersebut mereka menanam beraneka ragam jenis tanaman sayur dan palawija. Selain itu, anggota Poktan Seroja juga menanam di lahannya masing-masing bagi mereka yang memiliki lahan. "Jadi kami juga menanam di kebun sendiri," ujar Rasita.

RAPP melalui Departemen CD berkomitmen dalam peningkatan taraf hidup masyarakat yang berada di sekitar operasional perusahaan. Salah satu bentuk program yang dilakukan adalah program pembinaan dan pendampingan. Berkat pendampingan dan kunjungan lapangan yang dilakukan oleh Community Development Officer RAPP, hasil panen kelompoknya menunjukkan hasil yang semakin baik.

"Kami melakukan pendampingan dengan melakukan pertemuan bulanan, kontrol ke lapangan seminggu sekali. Kita lihat bagaimana perkembangan dari cocok tanam yang dilakukan oleh masing-masing anggota kelompok," ujar Suroso didampingi Dainar Rifai.

Selain itu, CD RAPP juga melakukan penguatan kelompok dan melakukan diskusi terhadap permasalahan yang dihadapi oleh masing-masing petani. "Perusahaan juga memberikan bantuan alat pertanian sebagaimana yang mereka butuhkan," ujar Dainar. (rls)


Anda sedang membaca artikel tentang

Kelompok Tani Seroja Pangkalan Pisang Panen Perdana

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/11/kelompok-tani-seroja-pangkalan-pisang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kelompok Tani Seroja Pangkalan Pisang Panen Perdana

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kelompok Tani Seroja Pangkalan Pisang Panen Perdana

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger