Caleg DPR RI Asal Riau Ditangkap Gara-gara Penggelapan Dana

Written By Unknown on Sabtu, 14 Desember 2013 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Kepolisian Daerah Riau masih menelusuri perkara dugaan penggelapan dana pengembangan perkebunan senilai Rp7,9 miliar yang dilakukan calon legislatif DPR RI dari Partai Gerindra, Basri Lubis.

"Perkara ini ditangani secara koordinasi dengan pihak Kejaksaan Tinggi Riau," kata Kepala Bidang Humas Polda Riau Ajun Komisaris Besar Guntur Aryo Tejo kepada wartawan di Pekanbaru, Jumat.

Awalnya, demikian Guntur, kasus tersebut memang ditangani oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Riau.

Setelah itu, kata dia, kemudian berkas perkara dikirimkan ke pihak Kejati Riau namun dikembalikan dengan alasan belum cukup lengkap.

Pada akhir Oktober lalu, sejumlah anggota Kelompok Tani Siaga Makmur Desa Tambusai Timur, Kecamatan Tambusai mendesak agar ketua mereka yakni Basri Lubis ditangkap karena dugaan penggelapan dana pengembangan wilayah perkebunan.

Basri yang juga merupakan Ketua Harian Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) ini sebelumnya juga telah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak satu tahun lalu atau pascalaporan sejumlah anggota dengan dugaan telah menggelapkan dana hasil pola pengembangan wilayah perkebunan bermitra dengan PT TOGOS GOPAS, anak perusahaan PT Torganda.

Basri kemudian berhasil ditangkap polisi pada akhir Oktober lalu di salah satu rumah kontrakannya di Jalan Persatuan Kota Pasirpangaraian, Rokan Hulur, Riau.

Terkait hal itu, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Riau berencana mencabut keanggotaan pelaku sebagai calon legislatif untuk DPR RI karena tersandung kasus hukum.

Ketua DPD Gerindra Riau Marwan Yohanis menyatakan, Gerindra berprinsip bahwa setiap anggota partai tidak bisa tersangkut dengan kasus hukum. (antara)


Anda sedang membaca artikel tentang

Caleg DPR RI Asal Riau Ditangkap Gara-gara Penggelapan Dana

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/12/caleg-dpr-ri-asal-riau-ditangkap-gara.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Caleg DPR RI Asal Riau Ditangkap Gara-gara Penggelapan Dana

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Caleg DPR RI Asal Riau Ditangkap Gara-gara Penggelapan Dana

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger