Anjungan, Pelopor Pembinaan Voli Usia Dini

Written By Unknown on Rabu, 22 Januari 2014 | 12.47

Laporan: Raya Nainggolan

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Pembinaan atlet olahraga bola voli yang dilakukan klub Anjungan terus berkembang pesat. Pada awalnya, sejak berdiri pada 1998, dengan nama Nenas Volley Ball Club, rekrutmen pemain bisa dihitung dengan jari.

"Kalau dulu, kami rekrut hanya 2-3 orang saja per. Soalnya, rekrutmen sangat selektif. Ibaratnya, yang sudah punya basic, itu yang kami rekrut," kata pelatih Anjungan, Emi Astuti, Rabu (22/1).

Bisa jadi, minimnya rekrutmen calon atlet kala itu disebabkan karena terbatasnya sumber daya. Itu sebabnya, regenerasi atlet hampir berjalan stagnan.
Namun, sejak 2000-an silam, pola pembinaan diubah. Anjungan secara intensif mulai melirik anak-anak usia dini dilatih menjadi atlet. Sejak itu, kelompok usia ini mulai berdatangan untuk dilatih.

"Kami semakin menyadari bahwa pembinaan usia dini merupakan kunci keberhasilan dari pembinaan. Sejak kecil, anak-anak mulai dilatih sehingga ketika tumbuh remaja tak lagi gagap. Sangat beda, anak yang berlatih sejak kecil dengan yang mulai gabung menginjak remaja. Pondasinya lebih kuat," kata Emi. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Anjungan, Pelopor Pembinaan Voli Usia Dini

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/01/anjungan-pelopor-pembinaan-voli-usia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Anjungan, Pelopor Pembinaan Voli Usia Dini

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Anjungan, Pelopor Pembinaan Voli Usia Dini

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger