Bawaslu Minta Caleg Tarik Iklan Kampanye di Media Massa

Written By Unknown on Jumat, 24 Januari 2014 | 12.47

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, Mayonal Putra

TRIBUNPEKANBARU.COM, DUMAI - Bawaslu Provinsi Riau kembali meminta  agar Calon legislatif (Caleg) menarik iklan kampanye yang masih terpasang di berbagai media massa se Provinsi Riau.

Hal tersebut ditegaskan anggota Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan, Jumat (24/1/13). Ia  mengatakan, larangan pemasangan iklan Kampanye Caleg sudah disampaikan beberapa kali baik melalui kunjungan ke Partai Politik, melalui surat, melalui media massa mapun dengan mengundang para Caleg ke Kantor Bawaslu.

Mantan ketua Panwaslu Kampar ini menjelaskan, berdasarkan Peraturan KPU No 21 Tahun 2013 tentang Tahapan Jadwal dan Program Pemilu tahun 2014 telah dijadwalkan kampanye. Adapun bentuk kampanye seperti rapat umum dan iklan di media masa yang boleh dilaksanakan dari tanggal 16 Maret sampai dengan tanggal 5 April 2014.

"berdasarkan Rapat koordinasi antara Bawaslu, KPU dan Pemprov Riau pada tanggal 18 November 2013 di Kantor Bawaslu telah disepakati dan ditandatangani bersama antara ketua Bawaslu, Ketua KPU dan Kesbangpol Linmas, bahwa sebelum tgl 16 Maret 2014 tidak dibenarkan iklan caleg di media massa. Apapun bentuknya," katanya.

Ditegaskannya, dalam hal Iklan di media massa antara KPU dan Bawaslu tidak ada perbedaan pendapat. Menurutnya, komentar anggota KPU Heryanty Hasan dan Lena Farida beberapa waktu lalu di media yang membolehkan caleg pasang iklan dianggap itu bukan suara lembaga.

"Mungkin mereka belum membaca surat yang sudah ditandatangani oleh ketua KPU sendiri. Silahkan masyarakatlah yang menilai. Mengenai tudingan Bawaslu Riau bertindak diskriminatif,  kami berharap agar Caleg atau Parpol untuk melaporkan," katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, sampai saat ini berdasarkan pengawasan aktif pihaknya, masih banyak Caleg yang membandel. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Bawaslu Minta Caleg Tarik Iklan Kampanye di Media Massa

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/01/bawaslu-minta-caleg-tarik-iklan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bawaslu Minta Caleg Tarik Iklan Kampanye di Media Massa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bawaslu Minta Caleg Tarik Iklan Kampanye di Media Massa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger