Presiden SBY Dijadwalkan Tinjau Karhutla di Kampar

Written By Unknown on Sabtu, 15 Maret 2014 | 12.48

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Komandan Korem 031/WB Brigjend TNI Prihadi Agus Irianto, usai memimpin rapat persiapan kedatangan Presiden SBY, Jumat (14/3/2014) malam, mengatakan, Presiden Susilo Bambang Yudoyono (SBY) dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Minangkabau, Sabtu (15/3/2014) sekitar pukul 14.30 WIB.

Dari sana, Presiden akan menggunakan jalur darat menuju Bangkinang, Kampar untuk menginap di Pendopo, Bangkinang. Usai sarapan pagi, Minggu (16/3/2014), presiden bersama Kepala BNPB Syamsul Ma'arif, Gubernur Riau Annas Maamun, Bupati Kampar Jefri Noor, Dandrem 031/WB, Kapolda Riau, akan meninjau sejumlah titik Karhutla di wilayah Kabupaten Kampar.

Presiden akan berdialog dengan warga di sekitar lokasi Karhutla. Sedangkan agenda mengunjungi Giam Siak Kecil kemungkinan dibatalkan karena transportasi menggunakan helikopter sangat tidak memungkinkan akibat asap yang masih tebal. Sementara untuk ke Pekanbaru, karena keterbatasan waktu.

Minggu sore, presiden sudah kembali meninggalkan Riau menuju Bandara Internasional Minangkabau. (riauterkini.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Presiden SBY Dijadwalkan Tinjau Karhutla di Kampar

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/03/presiden-sby-dijadwalkan-tinjau.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Presiden SBY Dijadwalkan Tinjau Karhutla di Kampar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Presiden SBY Dijadwalkan Tinjau Karhutla di Kampar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger