Laporan wartawan Tribunpekanbaru.com: M Iqbal
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Lapangan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin terus meningkatkan sistem pertahanan keamanan terutama pada kekuatan udara. Sejumlah fasilitas dipersiapkan dengan hadirnya skuadron 16 di pangkalan TNI AU tersebut.
Komandan Lapangan Udara (Danlanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru usai upacara HUT TNI AU ke-68, Kolonel Pnb Andyawan mengatakan penempatan skadron 16 diperkuat dengan pesawat tempur F-16 dan sarana yang moderen.
"Saat ini kita sedang menyiapkan sarana dan prasarananya yang akan diselesaikan pada tahun ini," katanya.
Sarana prasarana dan infrastruktur pendukung moderen itu diantaranya adalah hanggar, shelter, kantor operasional dan taxi way. Sehingga kemampuan untuk pertahanan wilayah udara di Sumatera, khususnya Riau semakin kuat.
Tujuannya menambah kekuatan alutsista udara tersebut diakuinya untuk peningkatan keamanan. Hal ini diiringi dengan perkembangan ekonomi Riau yang terus membaik. Sehingga harus didukung dengan sistem pengamanan yang tangguh.
Seperti yang disampaikan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI IB Putu Dunia saat meninjau kesiapan fasilitas di Lanud Roesmin Nurjadin, Maret lalu, pesawat tempur F-16 hibah dari pemerintah Amerika Serikat itu dijadwalkan tiba pada Oktober 2014.
Jet tempur tersebut akan tiba secara bertahap ke Indonesia sebanyak 16 unit. Skuadron F-16 ini diakuinya akan menjadi pilar terdepan untuk mengamankan kawasan kedaulatan NKRI.(*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Lanud Roesmin Nurjadin Persiapkan Kehadiran F-16
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/04/lanud-roesmin-nurjadin-persiapkan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Lanud Roesmin Nurjadin Persiapkan Kehadiran F-16
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Lanud Roesmin Nurjadin Persiapkan Kehadiran F-16
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar