Jokowi Anggap Pers Pilar Demokrasi

Written By Unknown on Minggu, 20 Juli 2014 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA- Setelah pemungutan suara dalam pemilihan presiden pada 9 juli lalu, calon presiden Jokowi Widodo berkeliling ke berbagai daerah di Indonesia.

​Menurut Ketua DPP PDIP, Maruarar Sirait atau Ara, Minggu (20/4/2014), hal itu dilakukan bukan  tanpa alasan. Ara yang juga Koordinator Tim Debat Jokowi-JK, Maruarar Sirait, perjalanan Jokowi ini adalah untuk mengucapkan terimakasih.

Jokowi, ungkapnya, berterimakasih kepada para kader partai, relawan, simpatisan, pendukung, dan rakyat Indonesia secara umum.

Memberi ucapan kepada semua stakeholders pilpres ini penting, sebab sejatinya memang rakyat yang memiliki kedaulatan. Lebih-lebih Jokowi adalah pemimpin yang memang lahir dari rakyat.

"Tentu beliau dan kami juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden SBY, Panglima TNI Jenderal Moeldoko, Kapolri Jenderal Sutarman, KPU dan Bawaslu. Beliau-beliau ini sudah bekerja netral, proporsional dan profesional sehingga pilpres berjalan damai dan aman," ujarnya.

Jokowi, katanya lagi, juga menyempatkan diri menyambangi kantor-kantor media. Pers, bagi Jokowi, adalah salah satu pilar demokrasi, yang juga ikut menyukseskan pilpres.

"Pak Jokowi juga pasti akan menjamin kebebasan pers. Ini menjadi komitmen Pak Jokowi," demikian Ara, yang dikenal dekat dengan Jokowi. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Anggap Pers Pilar Demokrasi

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/07/jokowi-anggap-pers-pilar-demokrasi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Anggap Pers Pilar Demokrasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Anggap Pers Pilar Demokrasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger