Ribuan Ikan Muncul di Permukaan Air Hebohkan Warga

Written By Unknown on Rabu, 13 Agustus 2014 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, BANDA ACEH - Aliran Krueng Doy yang melintasi Kecamatan Kutaraja dan Meuraxa, Banda Aceh, kembali bikin heboh. Setelah penemuan ribuan koin emas kuno, beberapa waktu lalu, kini giliran ribuan ikan yang muncul tiba-tiba di sungai penuh sejarah ini.

Peristiwa langka ini terjadi Selasa (12/8/2014) malam. Kemunculan ikan-ikan ini awalnya diketahui warga yang mendengar percikan air sungai secara terus-menerus.

Setelah dicek, warga terkejut melihat banyak ikan bermunculan dan menggelepar di permukaan air. Kabar ini menyebar cepat, sehingga dalam waktu singkat ratusan warga berdatangan dengan peralatan senter dan jaring ikan. Ikan yang ditemukan, berukuran dua sampai tiga jari orang dewasa, rata-rata ikan yang diperoleh warga ukuran ember sedang.

Hingga pukul 23.30 WIB, lokasi penemuan ikan di kawasan Lampaseh Aceh ini masih ramai dengan warga, termasuk yang ingin melihat peristiwa langka di tengah kota ini.

Pemandangan ini mengingatkan pada kasus penemuan koin emas yang menghebohkan masyarakat di kuala Krueng Doy, Gampong Merduati, Kecamatan Kutaraja, November 2013 lalu. Apalagi, lokasi kemunculan ribuan ikan ini masih berada di aliran sungai yang sama dengan penemuan koin emas.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ribuan Ikan Muncul di Permukaan Air Hebohkan Warga

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/08/ribuan-ikan-muncul-di-permukaan-air.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ribuan Ikan Muncul di Permukaan Air Hebohkan Warga

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ribuan Ikan Muncul di Permukaan Air Hebohkan Warga

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger