Laporan wartawan Tribunpekanbaru.com: Nasuha Nasution
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Senin (1/9) pagi ribuan keluarga calon jemaah haji asal Kota Pekanbaru memadati halaman mesjid Agung Annur Pekanbaru. Keluarga calon jemaah ini hanya diperbolehkan mengantar keluarganya sampai di Mesjid Agung. Sementara untuk keberangkatan dari Bandara SSK II menuju Hang Nadim Batam tidak diperbolehkan petugas lagi.
Keluarga jemaah calon haji ini sudah berkumpul sejak pagi, hingga siang masih terlihat keluarga para jemaah berkumpul menyaksikan keberangkatan keluarga mereka tersebut.
"Kami ngantarnya di sini aja (Mesjid Agung Annur), kalau ke Bandara tidak diizinkan petugas,"ujar Rahmi keluarga jemaah dari Tenayan Raya.
Seperti tahun-tahun sebelumnya Jemaah calon haji kota Pekanbaru berkumpul di mesjid Agung annur selanjutnya menaiki bus ke Bandara dan dari Bandara SSK II diterbangkan ke Embarkasi Batam.
"Ini kloter pertama dari Provinsi Riau, bermalam di Batam sebelum berangkat ke Jeddah pada Selasa besok,"ujar Kepala Kanwil Kemenag Riau, Tarmizi Tohor kepada Tribun.(*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Keluarga Calon Jemaah Haji Padati Masjid Annur
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/09/keluarga-calon-jemaah-haji-padati.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Keluarga Calon Jemaah Haji Padati Masjid Annur
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Keluarga Calon Jemaah Haji Padati Masjid Annur
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar