Ratusan Kader Partai Gerindra Inhu Demo Abdul Qodir Jailani

Written By Unknown on Sabtu, 20 September 2014 | 12.47

TRIBUNPEKANBARU.COM, RENGAT - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Indragiri Hulu, Abdul Qodir Jailani didemo ratusan orang simpatisan dan pengurus partainya karena dinilai tidak transparan dan belum mampu membawa partainya menjadi besar.

Massa berasal dari 14 PAC se Inhu dan para simpatisan partai, datang membawa spanduk dan poster yang bertuliskan permintaan mundur Ketua DPC Abdul Qodir jailani selaku Ketua Partai Gerindra. Dalam orasinya, para pendemo meneriaki, Qodir harus mundur. "Qodir harus diganti. Jangan hancurkan partai ini. kami rindu dan sayang Prabowo," kata Askaryadi, Koordinator Lapangan Pendemo di Rengat, Sabtu (20/9/2014).

Menurutnya, Abdul Qodir Jailani harus mundur, karena dinilai selaku ketua partai Ia tidak memiliki kemampuan dalam membesarkan partai ini, selain itu dirinya juga tidak melibatkan PAC yang ada dalam segala urusan partai baik saat Pilgubri, Pileg maupun Pilpres beberapa waktu lalu. "Dampak dari kurangnya komunikasi yang baik terhadap pengurus partai gerinda tidak bisa meraih prestasi gemilang pada agenda nasional tersebut," ujarnya.

Kegiatan aksi demo tersebut beberapa waktu lalu itu diikuti sejumlah 14 ketua PAC dan simpatisan partai itu diterima beberapa pengurus DPC Partai Gerindra yakni diantaranya Wakil Ketua, Ivan Rivki, Bendahara, Yamsasni, Wakil Sekretaris, Munawar dan Koordinator Organisasi Erwin.

Selama aksi demo berjalan mendapat pengawalan dari kepolisian Polres Inhu, ada mencapai 75 personil Polres diturunkan dalam pengamanan jalannya aksi demo tersebut agar tidak terjadi anarkis yang dapat merugikan pihak lain.  (antarariau.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ratusan Kader Partai Gerindra Inhu Demo Abdul Qodir Jailani

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/09/ratusan-kader-partai-gerindra-inhu-demo.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ratusan Kader Partai Gerindra Inhu Demo Abdul Qodir Jailani

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ratusan Kader Partai Gerindra Inhu Demo Abdul Qodir Jailani

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger