Tribun Pekanbaru - Sabtu, 10 November 2012 12:08 WIB
Para pemain belakang yang tersisa yaitu, Wahyu Wijiastanto, Handi
Ramdhan, Fachruddin, Valentino Telaubun, Novan Setya Sasongko,
Nopendi, dan Arthur Irawan. Sebenarnya, PSSI mendaftarkan 10 pemain yang berposisi sebagai pemain belakang untuk Piala AFF 2012, termasuk Hamka Hamzah, Diego Michiels, dan Hengky Ardiles.
Namun tiga pemain belakang itu, dipastikan tidak dapat memperkuat timnas dalam waktu dekat. Hamka Hamzah masih belum mengikuti pemusatan latihan, sebab belum mendapatkan izin dari klub Mitra Kukar untuk membela timnas.
Kemudian, Hengky Ardiles juga tidak dapat mengikuti pemusatan latihan timnas, karena mengalami cedera. Pemain klub Semen Padang itu mengalami cedera meniscus lateralis yang robek parsial pada lutut kiri, cedera itu membuat dia harus beristirahat minimal tiga minggu.
Kali ini giliran Diego Michiels yang untuk sementara meninggalkan pemusatan latihan timnas. Diego Michiels saat ini sedang menjalani pemeriksaan di kepolisian terkait dengan tindakan pengeroyokan yang dilakukan dia.
"Saya berharap kasus Diego Michiels segera selesai, dia itu salah satu pemain yang diandalkan di tim ini. Kalau tidak ada dia, kami sangat kesulitan. Saya bermimpi dia membela tim dan berlaga di Piala AFF,"tutur Nil Maizar ditemui usai latihan timnas di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta (10/11/2012).
Ketidakhadiran Diego Michiels membuat Nil Maizar akan memaksimalkan tenaga para pemain belakang yang tersisa. Dia terbantu dengan datangnya Arthur Irawan mengikuti pemusatan latihan timnas.
Anda sedang membaca artikel tentang
Diego Michiels Bikin Nil Maizar Khawatir
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2012/11/diego-michiels-bikin-nil-maizar-khawatir.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Diego Michiels Bikin Nil Maizar Khawatir
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Diego Michiels Bikin Nil Maizar Khawatir
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar