Empat Orang Ditangkap Dalam Insiden Kebakaran Klub Malam Brasil

Written By Unknown on Selasa, 29 Januari 2013 | 12.47

Tribun Pekanbaru - Selasa, 29 Januari 2013 12:25 WIB

TRIBUNPEKANBARU.COM,BRASIL- Polisi Brasil menangkap empat orang terkait kebakaran sebuah klub malam yang menewaskan 231 orang di kota Santa Maria, Minggu.

Seorang pemilik klub malam Kiss menyerahkan diri sendiri ke polisi Senin sore.

Sebelumnya, polisi telah menangkap seorang pemilik klub lainnya yang juga anggota band Gurizada Fandangueira, dan kepala keamanan klub.

Kebakaran di klub malam ini merupakan yang terburuk dalam lima dekade terakhir.

Petugas juga menyelidiki klaim yang menyebut banyak korban tewas akibat tidak bisa keluar karena hanya satu pintu darurat yang tersedia.

Wartawan BBC di Sao Paulo melaporkan bahwa kebanyakan korban adalah pelajar yang tewas akibat menghisap terlalu banyak asap.

Lebih dari 50 korban telah dimakamkan pada hari Senin kemarin, dan Brasil telah mengumumkan tiga hari berkabung nasional menyusul insiden ini. Sedangkan kota Santa Maria menyatakan 30 hari berkabung.

Pemerintah juga menunda sebuah upacara yang dijadwalkan berlangsung Senin di ibukota Brasilia yang awalnya ditujukan untuk menghitung mundur 500 hari menuju perhelatan Piala Dunia 2014.

Presiden Dilma Rousseff sendiri mempersingkat kunjungannya di Cile guna mengunjungi korban selamat di rumah sakit bersama sejumlah menteri pemerintahan.

"Ini merupakan tragedi bagi kita semua,'' katanya.

Jumlah korban tewas mencapai 231 dan otoritas mengumumkan nama-nama korban setelah merevisi jumlah korban tewas dari sebelumnya 245.

Lebih dari 100 orang lainnya dirawat di rumah sakit. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Empat Orang Ditangkap Dalam Insiden Kebakaran Klub Malam Brasil

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/01/empat-orang-ditangkap-dalam-insiden.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Empat Orang Ditangkap Dalam Insiden Kebakaran Klub Malam Brasil

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Empat Orang Ditangkap Dalam Insiden Kebakaran Klub Malam Brasil

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger