Tribun Pekanbaru - Minggu, 27 Januari 2013 10:17 WIB
Pelatih Persija, Iwan Setiawan mengatakan, pertandingan melawan PSPS Pekanbaru merupakan salah satu pertandingan berat bagi timnya. Pasalnya, selama pertandingan, skuat asuhan Mundari Karya justru lebih menguasai jalannya permainan. Bahkan beberapa kali pemain PSPS mengancam gawang Persija yang dikawal Galih Sudaryono.
"Ini pertandingan perdana setelah para pemain senior bermain kembali. Ini pertandingan yang cukup ketat, barangkali hanya satu kata yang cocok menggambarkan pertandingan ini, yaitu alhamdulillah," ujar suami Dewi Anggaraeni ditemui di SUGBK, Jakarta, Sabtu (26/1/2013).
Sejumlah pemain senior seperti, Ismed Sofyan, Amarzukih, dan Rahmat Affandi pada pertandingan melawan PSPS Pekanbaru menjalani laga debut di kompetisi ISL musim 2012-2013. Selain ketiga pemain itu, pemain asing asal Korea Selatan, Park Kyeong Min juga menjalani laga pertama.
Kemenangan melawan tim berjuluk Asykar Bertuah mengantarkan Macan Kemayoran untuk sementara berada di peringkat kedelapan kelasemen sementara kompetisi ISL. Pada laga selanjutnya Ismed Sofyan dkk akan bertandang melawan Sriwijaya FC dan Pelita Bandung Raya.
"Kemenangan ini membawa aura positif bagi tim. Saya hari ini tegang sekali. Sepertinya sulit untuk memperoleh kemenangan, tidak seperti tahun lalu dimana kemenangan bisa dengan mudah diperoleh," tutur Iwan Setiawan.
Susunan Pemain:
Persija: Galih Sudaryono (GK), Fabiano Rosa Beltrame ( c ), Syahrijal, Mumin Aliansyah, Ismed Sofyan, Robertino Pugliara, (Delton Stevano, 91) Amarzukih, Park Kyeong Min (Johan Juansyah,61), Anindito Wahyu, Defri Riski (Rudi Setiawan,70), Rahmat Affandi
Cadangan: Adixi Lenzivio (GK), Ngurah Nanak, Rudi Setiawan, Fahreza Agamal, Delton Stevano, Abduh Lestaluhu, Johan Juansyah
PSPS: Amin Syarifudin (GK), Ambrizal (C), Jacques Joel Tsimi, Bobby Satria, Glend Poluakan, Ade Suhendra, Slamet Riyadi, Ade Suhendra (Rudi Widodo, 66) , Rohit Chan, M Ilham , Konate Makan , Ndiaye Pape Latyr
Cadangan: Fance Hariyanto (GK), Gusripen Efendi, Lee Su Hyong , Trias Budi , Jibby Wuwungan, Muhammad Isnaini , Rudi Widodo (Tribunnews.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
Persija Kalahkan PSPS 1-0
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/01/persija-kalahkan-psps-1-0.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Persija Kalahkan PSPS 1-0
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar