Jimly: Beri Waktu KPU Tentukan Nasib PBB dan PKPI

Written By Unknown on Minggu, 10 Maret 2013 | 12.47

Tribun Pekanbaru - Minggu, 10 Maret 2013 12:18 WIB

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNPEKANBARU.COM, JAKARTA
- Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Jimly Ashidiqie meminta publik memberikan waktu kepada KPU terkait Partai Bulan Bintang dan PKPI.

"Beri kesempatan bagi KPU untuk menggunakan kewenangannya dan bersikap," kata Jimly di sela-sela acara anugerah Doktor Honoris Causa Taufik Kiemas di Gedung DPR, Jakarta, Minggu (10/3/2013).

Jimly yakin pada pekan ini KPU akan mengeluarkan keputusannya soal PKPI dan PBB. Mantan Ketua MK itu juga mengatakan bahwa KPU berhak menggunakan kasasi kepada MA.

"Tapi bisa juga kita tidak gunakan hak itu, agar tidak makin panjang dan ribet. Untuk menjaga kehormatan KPU dan Bawaslu, beri kesempatan untuk bersikap," ujarnya.

Jimly juga mengatakan DKPP akan menghormati keputusan KPU dan tidak akan mengintervensinya."Kita menghormati keputusan mereka. itu sama pentingnya menjaga independensi," imbuhnya.

Jimly juga tidak mempermasalahkan adanya penambahan partai atau tidak. "Bisa jadi 11 atau 12 peserta, kalau 10 partai untuk konsolidasi lebih cepat," katanya. (Tribunnews.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Jimly: Beri Waktu KPU Tentukan Nasib PBB dan PKPI

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/03/jimly-beri-waktu-kpu-tentukan-nasib-pbb.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jimly: Beri Waktu KPU Tentukan Nasib PBB dan PKPI

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jimly: Beri Waktu KPU Tentukan Nasib PBB dan PKPI

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger