Traffick Light Simpang Garuda Jarang Hidup

Written By Unknown on Senin, 23 September 2013 | 12.47

Laporan Nasuha Nasution

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Lampu pengatur kepadatan lalu lintas atau Traffick Light yang berada di simpang empat garuda sakti-Soebrantas jarang hidup. Akibatnya kondisi lalu lintas diperempatan ini tidak teratur akhirnya menyebabkan kemacetan.

Menurut Rizal (25) pedagang yang berjualan tidak jauh dari perempatan tersebut, sejak dibuatnya traffick ligh itu jarang difungsikan. Dirinya melihat hampir setiap hari mati terus."Jarang hidup tu lampu merahnya (Traffick Light), akibatnya ya macet kayak gini,"ujar Rizal sambil menunjul kenderaan yang macet dipersimpangan tersebut.

Kemacetan terjadi karena masing-masing kenderaan tidak ada yang mau mengalah. Ditambah lagi tak seorangpun petugas dari Dinas Perhubungan atau Satlantas yang mengatur kenderaan di persimpangan padat tersebut.

Selvi warga Simpang Garuda Sakti lainnya, kepada Tribun menjelaskan, selama ini fungsi dari lampu Traffick Light diperempatan itu tidak pernah difungsikan dengan baik.

"Dulu pernah hidup nggak lama, tapi sama saja. Orang bawa kenderaan main tabrak lampu merah saja. Makanya hidup nggak hidup sama saja tetap macet. Memang sudah dasar yang bawa kenderaannya yang tidak mau patuh lalulintas,"ujar Selvi.
(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Traffick Light Simpang Garuda Jarang Hidup

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/09/traffick-light-simpang-garuda-jarang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Traffick Light Simpang Garuda Jarang Hidup

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Traffick Light Simpang Garuda Jarang Hidup

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger