Pesawat Haji Kloter 6 Palembang Dialihkan ke Cengkareng

Written By Unknown on Sabtu, 18 Oktober 2014 | 12.47

tribun timur/muhammad abdiwan

Calon jamaah haji menaiki pesawat di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, Senin (1/9/2014). Sebanyak 455 jamaah calon haji asal Kota Makassar dan Soppeng yang tergabung dalam kloter satu Embarkasi Hasanuddin Makassar diterbangkan menuju Jeddah, Saudi Arabia untuk menunaikan ibadah haji. tribun timur/muhammad abdiwan 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PALEMBANG - Masih tebalnya kabut asap menyelimuti Kota Palembang memaksa pilot penjemput jemaah haji asal Sumsel kloter 6 harus divert (dialihkan) di Bandara Internasional Soekarno Hatta Cengkareng, Sabtu (18/10/2014).

Station and Services Manager Garuda Indonesia Bandara Internasional SMB II Palembang, Andi Ichsan Tahir yang dihubungi Sriwijaya Post (Tribunnews.com Network) menyesalkan faktor kabut asap turut mengganggu pemulangan jemaah haji.

"Pesawat haji kita tadi divert di Cengkareng, karena nggak bisa landing di Palembang karena kabut asap. Jarak pandang hanya 500 meter. Iya, cobaannya para jemaah haji dari Allah. Tadi seyogiyanya landing di SMB II pukul 02.40," ungkap pria kelahiran Makassar (Sulawesi Selatan), 15 April 1972 ini.

Sementara Kakanwil Kemenag Sumsel Drs H Hambali MSi yang juga Ketua PPIH Debarkasi Palembang melalui stafnya Abdul Qudus membenarkan adanya keterlambatan pemulangan jemaah haji Sumsel kloter 6 ini.

"Benar jemaah haji kloter 6 kita ini pesawatnya divert di Cengkareng karena mau mendarat terhalang kabut asap tebal. Insya Allah jam 10 akan tiba di Palembang. Ada sebanyak 455 jemaah dipimpin ketua kloter-nya M Zakka," terang Qudus. (Sriwijaya Post)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pesawat Haji Kloter 6 Palembang Dialihkan ke Cengkareng

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/10/pesawat-haji-kloter-6-palembang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pesawat Haji Kloter 6 Palembang Dialihkan ke Cengkareng

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pesawat Haji Kloter 6 Palembang Dialihkan ke Cengkareng

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger