Laporan: Donny Putra
TRIBUNPEKANBARU.COM, PASIRPANGARAIAN - Sebanyak 863 para rider memeriahkan balap Ujungbatu Enduro Rally 2015. Para rider ini datang dari berbagai daerah baik dalam provinsi serta Luar negeri.
"Kami datang jauh-jauh dari Negeri Malaysia hanya untuk menyalurkan hobi. Dan saya mendengar lintasannya juga menantang," kata Tok Wan, rider asal Malaysia, Minggu (8/3/2015)
Tok wan menyebutkan rider yang datang dari Malaysia berjumlah 13 orang. Sebelum nya mereka juga pernah mengikuti event di Bandung, Bali,dan Wonosobo.
Menurut Ketua panitia Eko Hendara, rute atau lintasan yang akan di tempuh oleh para rider, berjarak 62 KM. Rute melewati tiga kecamatan, yakni Ujungbatu, Rokan IV Koto, dan Rambah Samo.
Rute berupa jalan berlumpur melewati sungai serta tanjakan yang memacu adrenalin dan juga melewati hutan belantara. Eko juga mengatakan rintangan yang disukai para rider berupa jalanan yang berlumpur, sungai, dan tanjakan sekitar 26 KM.
Ia juga mengatakan di akhir penghujung acara akan ada Door Prize berupa satu Unit Kawasaki KLX 150 cc, dua untit sepeda motor bebek, dan satu unit sepeda motor matik. Serta hadiah-hadiah tambahan lainya.
Menurut pantauan Tribun, ribuan masyarakat Rokan Hulu (Rohul) memadati even Rally yang diadakan di kecamatan Ujungbatu kelurahan Ujungbatu. Tampak para rider bersemangat untuk menguasi lintasan Rohul. Mereka menggeber-geber sepeda motornya.
Dalam acara ini turut hadir juga Plt Gubernur Riau Arsayadjuliandi Rachman, kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga M. Zen, serta Ketua DPRD Riau Suparman. (Donny Putra).
Anda sedang membaca artikel tentang
863 Rider Dalam dan Luar Negeri Ikuti Ujungbatu Enduro Rally 2015.
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2015/03/863-rider-dalam-dan-luar-negeri-ikuti.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
863 Rider Dalam dan Luar Negeri Ikuti Ujungbatu Enduro Rally 2015.
namun jangan lupa untuk meletakkan link
863 Rider Dalam dan Luar Negeri Ikuti Ujungbatu Enduro Rally 2015.
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar