Sampai Hari Ini, Realisasi APBD Riau 2015 Baru 3 Persen

Written By Unknown on Jumat, 03 April 2015 | 12.47

Laporan: Nasuha Nasution

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Terkait realisasi APBD Provinsi Riau yang saat ini masih minim, Pelaksana Tugas Gubernur Riau berencana mengumpulkan seluruh kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada Senin (6/4/2015) mendatang. Demikian dikatakan Plt Gubernur Arsyadjuliandi Rachman menanggapi masih minimnya realisasi APBD.

"Senin akan dikumpulkan semua SKPD dan akan dirapatkan," ujar Andi Rachman sapaan akrabnya kepada wartawan, Jumat (3/4/2015).

Sebelumnya meskipun sudah memasuki triwulan pertama di tahun 2015 ini realisasi keuangan Pemprov Riau baru mencapai tiga persen.

Tiga persen ini baru dihitung dari belanja rutin alias gaji pegawai.

"Untuk realisasi keuangan baru mencapai tiga persen. Kalau kegiatankan belum, ini baru dipersiapkan," ujar Kepala Badan Pengelola Aset dan Keuangan Daerah (BPAKD), Indrawati Nasution.

Menurut Indrawati masih minimnya pencairan keuangan tersebut terkait karena belum adanya kegiatan yang bisa dilaksanakan. Sementara pencairan keuangan sebesar tiga persen tersebut, meliputi pembayaran gaji pegawai.

"Yang tiga persen itu baru belanja rutin, seperti gaji pegawai dan kebutuhan rutin lainnya di Pemprov Riau,"jelas Indrawati Nasution. (*)

Baca selengkapnya di Harian Tribun Pekanbaru edisi BESOK. Simak lanjutannya di www.tribunpekanbaru.com.

FOLLOW Twitter @tribunpekanbaru dan LIKE Halaman Facebook: Tribun Pekanbaru


Anda sedang membaca artikel tentang

Sampai Hari Ini, Realisasi APBD Riau 2015 Baru 3 Persen

Dengan url

http://pakanbarupos.blogspot.com/2015/04/sampai-hari-ini-realisasi-apbd-riau.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sampai Hari Ini, Realisasi APBD Riau 2015 Baru 3 Persen

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sampai Hari Ini, Realisasi APBD Riau 2015 Baru 3 Persen

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger