Tribun Pekanbaru - Rabu, 24 April 2013 11:52 WIB
Hal itu diakui oleh Regional Head PT Capella Dinamik Nusantara, Johan mengaku pertumbuhan bisnis otomotif di Riau cukup baik. Namun sejumlah kebijakan pemerintah seperti pengetatan uang muka ataupun rencana pemberlakuan dua harga BBM berpengaruh pada penjualan produk otomotif.
"Walau demikian sejumlah produsen otomotif berupaya untuk optimis. Terbukti setiap ada peningkatan yang berarti. Sehigga memberi kontribusi positif pada penjualan," jelasnya kepada Tribun kemarin.
Bahasan tersebut jadi satu perbincangan di ajang Executive Corner, yakni diskusi yang kembali mempertemukan para pelaku bisnis dan pengambil kebijakan di Riau.
Kegiatan yang digagas Tribun Pekanbaru dan live di Radio Aditya bakal digelar di Akasia Hall, Hotel Furaya Pekanbaru pada pukul 12.00 WIB, hari ini Rabu (24/4).
"Wadah ini memang sengaja digagas. Sehingga para pelaku bisnis dan pengambil keputusan bisa bertemu," ulas Manager Iklan Tribun Pekanbaru, Margareta Iin.
Dikatakannya pada ajang tersebut bakal membahas seputar prospek bisnis otomotif di Kota Bertuah, Pekanbaru. Bahasan itu dipilih sebagai bentuk bukti kehadiran perusahaan otomotif di Pekanbaru. Sehingga ini juga jadi apresiasi bagi para pelaku usaha otomotif yang sudah mendukung perkembangan ekonomi di Pekanbaru.
Oleh sebab itu, bakal hadir sebagai pembicara yakni Walikota Pekanbaru. Firdaus MT, serta didampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pekanbaru dan Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kota Pekanbaru. Para pemangku kebijakan tersebut bakal berdiskusi dengan pelaku usaha otomotif.
Nantinya dalam diskusi bakal dibahas seputar peluang, serta upaya bersama dalam mengembangkan sektor otomotif. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Pekanbaru melalui Kasi Usaha dan Perdagangan, Megah Miko mengaku pihak pemerintah menyambut positif diskusi tersebut.
Apalagi bisa menjadi ajang silaturahmi pihak pemerintah dengan kalangan pebisnis. Maklum diskusi serupa jarang digelar. "Lewat diskusi nanti semoga ada masukan dan pendapat demi kemajuan perekonomian," ungkapnya.
Pada diskusi tersebut, Mikoh berharap nantinya pelaku bisnis otomotif bisa terus meningkatkan kualitas produk. Tapi menawarkannya dengan harga yang kompetitif. "Bahkan dengan berkembangnya bisnis otomotif, perkembangan ekonomi bisa mengalami peningkatan," ujarnya.
Selain itu, pada kesempatan tersebut bakal hadir 35 pelaku usaha Otomotif di Riau. Mereka berasal dari sejumlah produsen otomotif ternama, sebut saja Astra Daihatsu, Capella Medan Daihatsu, Suzuki Riau Jaya Cemerlang, Toyota Agung Automall, Yamaha Alfa Scorpii, Vinsa indo Sejahtera yang merupakan main dealer Chevrolet, kemudian Honda Arista Sudirman. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Executive Corner Hari ini Bahas Geliat Otomotif di Riau
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2013/04/executive-corner-hari-ini-bahas-geliat.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Executive Corner Hari ini Bahas Geliat Otomotif di Riau
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Executive Corner Hari ini Bahas Geliat Otomotif di Riau
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar