TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU- Melalui akun twitter nya ,Basuki Tjahja Purnama alias Ahok berencana akan menghapuskan cuti bersama Lebaran untuk wilayah DKI Jakarta. Alasan ini diwacanakan Ahok mengingat angka kecelakaan yang cukup tinggi selama mudik Idul Fitri . Berikut kutipan kicauan Ahok di akun Twitternya
Ahok Basuki TPurnama @Ahok_BasukiTP 06/Aug/2014 04:28:54 AM UTC
1. "HAPUS CUTI BERSAMA":
2. PERJALANAN mudik Lebaran tahun 2014 merenggut 515 Jiwa, Jumlah yang menderita luka 3.616 orang.
3. Korban tewas dan cedera sebanyak itu akumulasi dari 2.003 kasus kecelakaan lalu lintas.
4. Data tersebut dari Polri yang menggelar Operasi Ketupat, Faktor penyebab diindikasikan pemudik kurang peduli keselamatan.
5. Ini adalah tragedi kemanusiaan, tidak boleh dibiarkan berulang-ulang, Setiap merayakan Lebaran selalu saja terjadi kematian konyol.
6. Lebih-lebih mencapai ratusan orang, Mudik Lebaran 2013 menelan korban 686 orang tewas dan 1.120 orang luka parah.
7. Jumlah yang meregang nyawa tahun 2012 sebanyak 757 orang dan 1.222 luka berat.
8. Korban belum termasuk kerugian materi mulai dari akibat pemborosan bahan bakar minyak sampai dengan lenyap akibat disikat penjahat.
9. Hanya karena demi tradisi silaturahmi di kampung halaman, sebagian dari kita kehilangan akal sehat.
10. Jarak tempuh ratusan kilo meter nekad diterabasnya menggunakan sepeda motor.
11. Mengangkut anak-istri dan berbagai barang bawaan pula, dari tahun ke tahun, korban kecelakaan paling banyak adalah pengendara roda dua.
12. Mereka adalah saudara-saudara kita kalangan wong cilik, Sehari-harinya menggerakkan roda industri, perdagangan.
13. Pembangunan properti-infrastruktur, jasa pengiriman dokumen, pekerja kebersihan, petugas keamanan pasar, kantor gudang dan lainnya.
14. Menurut hemat kita, tragedi harus distop, Khusus bagi warga Ibukota Jakarta agar memilih langkah cerdas.
15. Rindu untuk bermaaf-maafan dengan orang-tua atau famili di kampung halaman nun jauh disana tetap bisa dilakukan.
16. Banyak pilihan yang dapat ditempuh, kecanggihan teknologi telepon genggam dan layanan internet adalah solusi yang murah-meriah.
17. Belum juga puas? Pulang kampung menunggu sampai pelayanan kereta api, Bus antarkota-antarprovinsi atau kapal laut normal.
18. Tarifnya murah, Tidak rebutan kursi, Keamanan-kenyamanan perjalanan terjamin baik, masa depan pun masih tetap milik kita.
19. Peran ulama sebagai agen perubahan sangat diharapkan guna mengikis perilaku mudik yang banyak mudarat.
20. Umat butuh bimbingan spiritual agar terhindar dari pemborosan dan kecelakaan yang mematikan.
21. Mengingat dan menimbang banyak korban jiwa, maka pemerintah wajib menghapus sistem cuti bersama bagi PNS.
22. Tanpa kecuali bagi penyelenggara pendidikan di semua sekolah dan perguruan tinggi negeri.
23. Libur hanya berlaku pada hari Lebaran pertama dan kedua.
24. Penegasan ini kita kemukakan karena mudik bukanlah bagiannya!.
Demikian kicauan Ahok dalam akun twitter nya untuk mewacanakan penghapusan cuti bersama untuk wilayah DKI Jakarta. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Ahok Wacanakan Hapus Cuti Bersama Lebaran
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2014/08/ahok-wacanakan-hapus-cuti-bersama.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Ahok Wacanakan Hapus Cuti Bersama Lebaran
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Ahok Wacanakan Hapus Cuti Bersama Lebaran
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar