TRIBUNPEKANBARU.COM, PADANG ARO - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), berencana mengembangkan obyek wisata budaya rumah gadang panjang 21 ruang di Kecamatan Sangir Batang Hari.
"Rumah gadang panjang 21 ruang, serta kawasannya berpotensi untuk dikembangkan karena hanya ada di Solok Selatan sebagai obyek wisata budaya," kata Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Solok Selatan, Doni Hendra di Padang Aro, Kamis (19/2/2015).
Dalam mengangkat potensi wisata budaya rumah gadang panjang 21 ruang yang berada di Nagari (desa adat) Abai, menurut Doni, perlu didukung dengan kesenian tradisional asli daerah itu yang selama ini masih terjaga kelestariannya, seperti batombe dan silat pangean.
"Saya telah melakukan pertemuan dengan Wali Nagari Abai dan masyarakat setempat, mereka mendukung pengembangan obyek wisata rumah gadang panjang 21 ruang," katanya.
Selain itu, lanjut Doni, dengan adanya perkebunan manggis yang berada di Nagari Ranah Pantai Cermin, yang tak jauh dari kawasan rumah gadang panjang, juga akan menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke daerah itu.
"Perkebunan manggis dan rumah gadang panjang bisa menjadi paket wisata," katanya.
Dia menambahkan, rencana pengembangan wisata budaya rumah gadang panjang 21 ruang tersebut pada 2016.
Anda sedang membaca artikel tentang
Rumah Gadang Panjang 21 Ruang Jadi Wisata Budaya di Solok Selatan
Dengan url
http://pakanbarupos.blogspot.com/2015/02/rumah-gadang-panjang-21-ruang-jadi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Rumah Gadang Panjang 21 Ruang Jadi Wisata Budaya di Solok Selatan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Rumah Gadang Panjang 21 Ruang Jadi Wisata Budaya di Solok Selatan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar